Fushpi melesat, Ilha Dahsyat!!! Jum’at 10 Maret 2023 mahasiswa program studi Ilmu Hadis Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Raden Fatah Palembang menyelenggarakan kegiatan kelas menulis mahasiswa dilaksanakan di ruang Munaqasyah pukul 09.00 – 10.00 dibuka oleh Rektorat dalam hal ini diwakili oleh wakil rektor I Dr.Muhammad Adil, MA dihadiri oleh Dekan fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN raden Fatah palembang Prof.Dr. Ris`an Rusli,MA., Wakil Dekan I Dr. Pathurahman, M.Ag., Wakil Dekan II John Supriyanto,MA., Wakil dekan III Dra. Anisatul Mardiyah, M.Ag.,P.hD., Kaprodi dan Sekprodi, Dosen tendik dan Peserta ATLAS 2023.
Kegiatan dimulai dengan pembacaan kalam ilahi, menyanyikan lagu kebangsaan dan mars UIN Raden Fatah Palembang kemudian dilanjutkan dengan sambutan ketua Panitia oleh Eko Zulfikar, M.Ag, sambutan Dekan Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam Prof. Dr. Ris`an Rusli,M.A., Sambutan Pimpinan Rektorat oleh Dr.Muhammad Adil, MA sekaligus membuka acara kemudian Do`a Penutup dilanjutkan photo bersama.
mahasiswa Prodi Ilmu Hadis sangat antusia mengikuti Academic writing class Atlas ATLAS ini terbukti sejumalh 15 mahasiswa telah aktif mengikutinya senada dengan yang disampaikan oleh ketua panitia Eko Zulfikar, M.Ag. menyampaikan bahwa jumlah peserta kelas menulis ATLAS tahun ini meningkat drastis sebelumnya 35 peserta tahun ini 100 peserta, insya allah kegiatan kelas menulis ini dilaksanakan secara rutin, Sebagaimana surat al-alaq ayat pertama iqra memiliki tradisi membaca yang baik kemudian direproduksi menjadi tulisan, kegiatan menulis dibagi 3 ruang dilaksanakan selama 5 hari mulai hari jum’at tgl 13 maret 2023 sampai hari rabu tanggal 15 maret 2023.
Kelas menulis ini sebenarnya sudah lama dan baru terealisasi sekarang, sDalam sambutan Dekan FUSHPI Prof Dr Ris’an Rusli menyampaikan berbagai hal positif dan luar biasa dari efek dan pengaruh kelas menulis ini bagi akreditasi Prodi dan fakultas seperti pelaksanaan internasional Conference on Tradition and Religiuse Studies (Ictiars) dan Ushuluddin International Students Conference (Uinscof) yang diadakan pada tahun 2022 lalu yang artikel kelas menulis ini mampu bersaing dan masuk dalam berbagai prosiding dari dua konferensi ini, dan efek lain adalah mampu bersaing dan terpilih dalam berbagai seminar internasional yang diadakan di berbagai perguruan tinggi. Kegiatan ini dimentori oleh 3 mentor dari fakultas Ushuluddin UIN Sunan Gunung Jati Bandung, Susanti Vera, Hidayatul Fikra dan Fitriani, yang ketiga mentor ini hasil binaan dari Dekan Fakultas Ushuluddin
UIN Raden Fatah Palembang sangat mensupport kegiatan menulis ATLAS ini sebagaimana dalam sambutan dan arahan Wakil Rektor 1 Dr. Muhammad Adil,MA., kegiatan ini agar terus berkiprah dan terus meningkatkan kegiatan ini untuk peningkatan status akreditasi institusi menjadi unggul tahun 2024 dan tentunya pimpinan akan mengapresiasi dari berbagai kegiatan positif ini sesuai dengan kemampuan yang ada pada UIN Raden Fatah Palembang.
Jadilah mutiara di mana saja yang dibutuhkan semua orang, Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam yang sesuai. Ushul itu memang penting Tuhan dengan memberikan perumpamaan kalimat yang baik termasuk menulis, seperti pohon memiliki bibit unggul menancap kuat akan menghasilkan cabang berkualitas. 5 budaya kerja prakteknya ada di FUSHPI tdk ada d fakultas lain semoga nantinya bisa menjadi inspirasi fakultas lain.
salah satu buah dari kelas menulis ini bagi mahasiswa prodi Ilmu hadis ini adalah menambah wawasan keilmuan mereka terbukti atas nama Apriliyah artikelnya sudah masuk di jurnal sinta 4 dan juga menjadi narasumber bersama dengan Dafis Hariansyah dan sekarang masih aktif menjadi mentor untuk membimbing kelas menulis di Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Raden Fatah Palembang.